Seminar UMKM sekaligus Pembukaan Komunitas UMKM di Desa Kedok

  • Jan 26, 2024
  • ANDIK PRASETYO
Lokasi Kegiatan: Aula PKK Desa Kedok
Tanggal Kegiatan: Jan 21, 2024

KEDOK - Tanggal 21 Januari 2024, Mahasiswa Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Desa Kedok menggelar acara seminar yang mengangkat tema "Transformasi Digital: Pemerkasaan UMKM dalam Era Inovasi dan Konektivitas" di aula PKK Desa Kedok. Acara ini dihadiri oleh para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Desa Kedok, pengurus serta anggota PKK Desa Kedok, dan masyarakat setempat.

Dalam seminar ini, Bu Kartika Anggraeni Sudiono Putri, M.M, seorang Dosen dari Fakultas Ekonomi UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, hadir sebagai pemateri untuk membahas pentingnya digitalisasi bagi UMKM. Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menyadarkan peserta akan pentingnya digitalisasi bagi UMKM, membahas tantangan dan solusi digitalisasi, serta mendorong kolaborasi antara UMKM dan pihak terkait.

Hasil yang diharapkan dari kegiatan ini melibatkan pemahaman mendalam peserta tentang manfaat digitalisasi bagi UMKM, termotivasi untuk menerapkan solusi digital dalam bisnis mereka, dan terbentuknya jaringan kerjasama antara pelaku UMKM, pemerintah, lembaga pendidikan, dan sektor swasta.

Susunan acara dimulai dengan pembukaan oleh MC, pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an, dan menyanyikan Lagu Indonesia Raya. Sambutan dari Ketua Pelaksana dan Kepala Desa Kedok, Bu Etti Widiastuti, S.Pd, yang sekaligus membuka Komunitas Penggiat UMKM di Desa Kedok, memberikan warna tersendiri dalam acara ini.

Materi utama disampaikan oleh Bu Kartika Anggraeni Sudiono Putri, M.M, yang membahas tentang transformasi digital dan pemerkasaan UMKM dalam era inovasi dan konektivitas. Dalam rangkaian acara, terdapat sesi tanya jawab dan penutup oleh MC.

Pada ringkasan materi, Bu Kartika menyampaikan bahwa lebih dari 100% orang di Indonesia menggunakan perangkat seluler, dan lebih dari 50% menggunakan internet sehari-hari. Perubahan perilaku konsumen yang menunjukkan tren pembelian melalui video promosi dan penggunaan uang digital sebagai metode pembayaran, menjadi alasan pentingnya digitalisasi UMKM. Strategi pemasaran yang inovatif mendorong perubahan pola pemasaran ke arah digital, meluasnya pasar, efisiensi, dan adaptasi terhadap perubahan gaya hidup masyarakat.

Seminar ini diharapkan tidak hanya memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada peserta, tetapi juga menginspirasi dan membentuk komunitas UMKM di Desa Kedok sebagai wadah kolaborasi untuk mengembangkan usaha mereka. Transformasi digital diharapkan menjadi kunci untuk meningkatkan daya saing UMKM dan membuka peluang pertumbuhan ekosistem yang saling menguntungkan.